fik@unklab.ac.id       +62431 891035

Sambutan Kaprodi

Pengembangan website ini dibuat untuk memenuhi kebutuhan Informasi bagi mahasiswa, alumni, orang tua dan masyarakat serta pemangku kepentingan lainnya. Melalui website ini diharapkan terjadi komunikasi interaktif antara seluruh pemangku kepentingan dan keluarga besar Fakultas Ilmu Komputer. Dukungan dari kita semua kiranya boleh menjadi bahan evaluasi bagi kemajuan fakultas ini dimasa mendatang. Tuhan memberkati kita semua

Informatika

Ketua Program Studi
Green Mandias, SKom, MCs

Program Studi Informatika

Program Studi Informatika, Fakultas Ilmu Komputer, Universitas Klabat dibuka untuk memenuhi kebutuhan pasar akan tenaga ahli dibidang informatika. Seorang ahli informatika (Ilmu Komputer) harus mempunyai dasar algoritma dan logika yang kuat karena ia akan merancang suatu prosedur baru, modul baru ataupun algoritma baru. Hasil rancangan dan temuan baru ini digunakan oleh tenaga ahli dari Sistem Informasi untuk dibuatkan aplikasinya, sehingga temuan tersebut bisa mempermudah dan melengkapi fasilitas kehidupan manusia. Program studi ini didirikan pada tahun 2005 pengembangan dari program studi Sistem Informasi yang sudah dulu ada. Untuk menyelesaikan program studi ini mahasiswa harus menyelesaikan dalam sks sebanyak 156 SKS.

Lulusan Informatika Universitas Klabat memiliki tiga Profil Lulusan (PL) yaitu Game Development and Graphic Design Animation (GD2A), Competitive Intelligence Analysis (CIA) dan Web / Mobile Developer (WMD). PL2. Competitive Intelligence Analysis (CIA) Lulusan dapat menjadi soerang Competitive Intelligence Analysis dengan dapat mengumpulkan, mengolah, dan menganalisa data untuk menghasilkan informasi yang berguna dalam pengambilan keputusan suatu organisasi atau badan usaha. PL3. Web / Mobile Developer (WMD) Lulusan dapat menjadi ahli dibidang programming yang peran utamanya membuat aplikasi pada ponsel pintar dan Web. Mampu mendesain dan menerapkan rekayasa mengenai perangkat lunak, menguasai berbagai sistem dan bahasa program sekaligus untuk menghubungkan satu dengan lainnya serta menciptakan jenis aplikasi tertentu.

Program Studi Informatika, Universitas Klabat dapat berprofesi menjadi: 1. Intelligent System Developer 2. Game Developer 3. Software Tester 4. Programmer 5. Computer Network Engineer 6. Network Administrator 7. Web Engineer 8. Database Engineer 9. Konsultan IT 10. Konsultan ERP 11. System Analyst 12. Software Engineer

Visi

Menjadi Program Studi Informatika yang terkemuka dan unggul di Indonesia Timur dalam penyelenggaraan Pendidikan, Penelitian, Pengabdian Masyarakat dalam bidang Teknik Informatika khususnya dibidang jaringan dan pengembangan aplikasi berbasis mobile.

Misi

Misi Program Studi Informatika dirumuskan dengan memperhatikan aspek-aspek Tri dharma perguruan tinggi (pendidikan, penelitian, dan pelayanan/pengabdian kepada masyarakat) sehingga keterlaksanaan misi yang diartikulasikan diharapkan akan mampu mewujudkan visi program studi:

Tujuan

  1. Menyediakan dosen yang Profesional, Berdisiplin, memiliki akhlak yang mulia (Spiritual yang baik) dan bertaqwa kepada Tuhan Yang Maha Esa.
  2. Menghasilkan lulusan yang sesuai dengan harapan stakeholder. Lulusan yang memiliki pengetahuan, ketrampilan dalam bidang teknik informatika dan bertaqwa kepada Tuhan Yang Maha Esa.
  3. Lulusan yang mampu bekerja sama, memiliki jiwa wirausaha dan dapat bekerja mandiri.
  4. Lulusan yang mempunyai perilaku disiplin, jujur, bertanggung jawab dan integritas iman yang kuat.
  5. Lulusan yang memiliki kompetensi untuk menjadi seorang yang terampil dalam pemrograman mobile, jaringan, dengan penguasaan algoritma yang baik serta mampu membuat solusi terbaik yang lebih efektif dan efisien.
  6. Meningkatkan kualitas penelitan dan karya ilmiah dibidang teknik informatika secara berkelanjutan, serta mendapatkan pengakuan nasional dan internasional
  7. Menerapkan pengetahuan dan ketrampilan bidang teknik informatika yang bermanfaat bagi masyarakat.
  8. Memberikan pelayanan yang maksimal dalam hal fasilitas, manajemen dan administrasi program studi.

Kurikulum

Silahkan pilih dan unduh file kurikulum Program Studi Informatika.

Note: Pastikan memilih file sesuai dengan kurikulum anda!

Scroll to top